Petshop Indonesia

3 Jenis Mainan Anjing Sesuai Usianya

Sering bingung nggak sih harus pilih mainan anjing yang mana? Banyak sekali pilihan yang bisa parents dapatkan di Pet Shop Indonesia, tapi untuk menemukan yang paling tepat untuk anjing kesayanganmu, yuk coba pahami 3 jenis mainan anjing sesuai usianya.

Ada beberapa hal sebelumnya yang harus pet parents perhatikan sebelumnya untuk mainan anjing. Pertama, pet parents perlu menyediakannya untuk anjing kesayangan agar ia tidak bosan dan membentuk kedekatan dengan kita. Kedua, ada beberapa permainan yang harus didampingi saat bermain, sebab khawatir jika kita tidak dampingi akan tertelan oleh anjing kita. Jadi selalu dampingi anjing kesayangan kita, ya!

Kalau sudah memahami dua hal tersebut, pet parents bisa tentukan mainan yang cocok dengan usianya dengan 3 jenis mainan anjing yang ada di bawah ini:

Anjing yang masih kecil

Untuk anjing yang masih kecil atau puppy, perlu mainan yang lembut. Di masa ini, gigi anak anjing belum tumbuh permanen, dan ia suka membuang atau menyembunyikan mainannya.  Salah satu yang bisa pet parents pilih adalah WETNOZ QUAX DOG TOY, mainan ini berbahan silicon yang lembut dan bebas bau, serta mudah dicuci kembali.

Anjing yang mulai dewasa

Anak anjing yang mulai tumbuh dewasa sangat suka menggigit gigit mainannya dan benda apapun yang ia temukan untuk bermain. Jenis mainan yang awet dan kuat sangat disarankan, seperti tali temali, dan boneka karet untuk aktivitas menggigit. Selalu perhatikan jenis dan besar anjing pet parents sebelum membeli mainan. Sesuaikan dengan besar mainan yang tidak bisa ditelan olehnya.

Untuk aktivitas mengunyahnya, alangkah lebih baik kalau ada manfaat lainnya seperti perawatan untuk giginya. Salah satunya ada Hatrz Tiny Chew N Clean Dental Duo Dog Toy, mainan anjing satu ini bukan hanya kuat dan fleksibel, tapi juga memiliki cita rasa daging yang juga membantu membersihkan gigi dan memijat gusi karena bentuk mainan yang memang diformulasikan untuk kebaikan gigi anjing.

Anjing dewasa

Meski telah dewasa, bukan berarti anjing tidak perlu mainan lagi lho, pet parents. Pilih jenis mainan yang lebih bertekstur, berbentuk menarik, dan kuat dengan gigitan anjing dewasa yang memiliki gigi permanen utuh, seperti boneka-boneka berbahan karet atau kain yang cukup kuat.

Sekarang udah nggak bingung lagi kan setelah mengetahui 3 jenis mainan anjing? Tapi yang paling penting, selalu sesuaikan dengan usia dan ukuran badan anjing, ya! Jangan sampai mainannya terlalu keras atau terlalu lembut sehingga tidak baik untuk kondisi giginya. Serta jangan sampai ukurannya terlalu kecil untuk ukuran badannya, jangan sampai ia tertelan karena mainannya.

Select the fields to be shown. Others will be hidden. Drag and drop to rearrange the order.
  • Image
  • SKU
  • Rating
  • Price
  • Stock
  • Availability
  • Add to cart
  • Description
  • Content
  • Weight
  • Dimensions
  • Additional information
  • brand
Click outside to hide the comparison bar
Compare
Shopping cart close